Lab 3. Menghubungkan Mikrotik GNS3 Ke Internet dan Remote Via Winbox (Windows)

Melanjutkan oprekan Mikrotik GNS3 yang kemaren, pada kali ini kita akan oprek bagaimana caranya itu router mikrotiik yang ada pada GNS3 bisa terhubung ke internet dan bisa di remote via winbox, kan kalau pakai winbox bisa lebih mudah dan lebih ringkas konfignya.

Tujuannya untuk dihubungkan ke internet sih supaya kita bisa ngoprek nih virtual mikrotik seperti pada real devicenya, kalau udah bisa konek internet kita bisa konfig firewall, QOS, Proxy, dan banyak tool tool lain yang ada... untuk ngelabnya ikuti step step berikut yg akan saya beberkan dalam postingan ini

Topologi yg akan dibuat nanti seperti ini



Buat Interface Loopback di Windows
Untuk interface yang ngehubungin antara windows dengan mikrotiknya kita pakai interface pada loopback pada windowsnya, nantinya intetface ini juga yang bakal jadi perantara untuk terhubung ke internet

Pada windows search bisa kita ketikkan hdwwiz 



ada juga lagi, cara yang lainnya kita bisa pakai program run pada windows
tekan tombol windows + R pada keyboard windows, ketikkan juga hdwwiz pada window Run



kemudian klik ok, nanti akan muncul pop-up window add new hardware, klik next


selanjutnya akan ada 2 pilihan, ki pilih "install the hardware that i manually select from a list (advance)"



pilih network adapter


Selanjutnya kita cari Microsoft pada pilihan manufacture dan modelnya kita pilih yang loopback adapter, lanjut klik next, and next lagi 




and klik finish


Check pada Control Panel\Network and Internet\Network Connections



Oke setelah loopback terbuat kita tinggal menshared internet yang dari wifi ke interface loopback. kia masuk dulu ke wifi propertiesnya untuk share internet dari wifinya. Klik kanan pada interface wifi lalu klik properties


lalu klik sharing pada tab wifi properties



lalu centang pada pilihan Allow Other Network dan pilih interface loopback

and klik Ok


Pengaturan pada GNS3
buat topology seperti diatas, pada cloud kita akan akan konfigurasi bahwa cloud tersebut sebagai internet. klik kanan pada cloud klik configure. nanti akan muncul window configure cloudnya \

pada NIO ethernet kita pilih interface loopback



klik apply and ok. Lalu jalankan mikrotiknya klik tombol play hijau

Akses via Winbox

Setelah mikrotik dijalankan dan sudah muncul window log in pada qemu, buka aplikasi winbox dari windows nanti akan muncul muncul interface router mikrotik pada winbox.
Kita akan log in melalui mac-address karena interface pada router tersebut belum ada ip address yg diset.

Masukkan username & password default
username: admin
password:
langsung klik connect



Terus kita set ip address pada interface yg terhubung ke interface cloud
Ip address: 192.168.137.2/24
gateway: 192.168.137.1
dns: 8.8.8.8




kemudian ping dulu ke ip address lookbacknya, untuk memverifikasi apakah sudah terhubung ke arah interface loopback



setelah terhubung, konfigurasi default route untuk menghubungkan router  ke internet,





jangan lupa set dns untuk akses internet



oke setelah semua konfigurasi dijalankan, saatnya kita coba ping ke google.com untuk verifikasi apakah router sudah terhubung ke internet


akhirnya router mikrotik kita sudah terhubung ke internet, untuk lab lab yang lainnya tunggu update selanjutnya, yang pasti lab lab selanjutnya bakal lebih menarik lagi dan bermanfaat...

Previous
Next Post »

2 komentar

Write komentar
Unknown
AUTHOR
23 Oktober 2017 pukul 14.42 delete

kalo linux gimana gan?

Reply
avatar
Fauzi
AUTHOR
18 Februari 2019 pukul 20.22 delete

itu gns3 versi berapa ya?

Reply
avatar