Rahasia Datangnya Rezeki

Terkadang di dalam kehidupan kita, di dalam keseharian kita, kita tergoda untuk mengambil, untuk mendekati harta yang diharamkan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala . Maka diantara hal yang bisa menguatkan kita untuk menjauhinya dan senantiasa mengambil harta yang halal adalah dengan kita meyakini bahwa rizki kita telah di tentukan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala, Telah ditakdirkan oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala.



Bahkan ketika kita berusia 4 bulan di dalam rahim ibu kita maka rizki kita telah dicatatkan oleh malaikat yang diutus oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala. Maka janganlah kita, menganggap rizki kita datang terlambat dan janganlah kita mangambil harta yang haram. Namun yakinlah bahwasanya rizki yang halal akan datang dari arah yang kita tidak duga. Sebagaimana kematian akan mendatangi kita di arah yang kita tidak duga.

Nabi Shalallahu 'alaihi Wa Sallam pernah bersabda,

إِنَّ الرِّزْقَ لَيَطْلُبُ الْعَبْدَ كَمَا يَطْلُبُهُ أَجَلُهُ
“Sesungguhnya rizki seorang hamba akan mencari dirinya sebagaimana kematian akan mencarinya” 

Maka yakinlah bahwasanya ketika kita bertaqwa kepada Allah. Maka rizki yang halal akan mendatangi kita di tempat dan arah yang kita tidak duga, sabagaimana kematian akan mendatangi kita di arah yang kita tidak duga.
Previous
Next Post »